realnewszone: Mainan Terbaik dari Toy Fair 2014 - 2014 menjadi tahun ke-61 pergelaran London Toy Fair, sebuah ajang yang memamerkan perkembangan terbaru dari industri mainan, dipenuhi para pembeli dan juga penggemar berat mainan.
Pasar mainan sudah tentu tidak bisa diremehkan, nilainya setara dengan $4,7 miliar dolar AS (sekitar Rp57,1 triliun), dan London Toy Fair adalah pameran mainan terbesar Inggris tahun ini.
Baca terus artikel kami karena kami akan berbagi info mengenai mainan berteknologi tinggi favorit kami dari pameran tahun ini.
Harga beberapa mainan berteknologi paling keren untuk tahun ini belum diumumkan saat artikel ini kami tulis. Namun pastikan Anda tidak ketinggalan saat mainan itu mulai dijual di toko-toko terdekat.
1. My Friend Cayla
Jika kami katakan bahwa My Friend Cayla adalah boneka pertama yang mampu berinteraksi secara penuh dengan internet maka Anda mungkin akan sangat terkesan... Nampaknya mainan itu memang menarik minat banyak orang, buktinya tim Gadget Show Live sangat terpikat hingga mereka memilihnya menjadi gadget terfavorit dari Toy Fair 2014.
My Friend Cayla dari Vivid menggunakan gabungan Bluetooth dan teknologi lisan-ke-tulisan untuk menjawab pertanyaan dari pemiliknya. Teknologi SafeSearch dari Google dimanfaatkan dalam sistem back end untuk mencegah Cayla menyebarkan material yang sifatnya kurang pantas.
Kami rasa boneka yang bisa berbicara itu agak mengerikan.
Untuk mendapatkannya Anda perlu mengeluarkan uang sebesar 100 dolar AS (sekitar Rp1,2 juta).
2. Animin
Apa yang terjadi ketika Anda mengumpulkan sekelompok spesialis teknologi AR, seniman digital dan pengembang game di sebuah tempat persembunyian di London timur? Jawabannya muncul dalam bentuk Animin, teman pribadi favorit Anda yang baru.
Animin juga ikut bersaing untuk menjadi mainan berteknologi paling keren di Toy Fair 2014, dan ketika Anda mulai mengenal mainan ini Anda akan tahu alasannya... Apa yang kami nilai adalah satu peliharaan virtual 3D yang sangat apik, yang didukung teknologi augmented reality (AR) untuk membuatnya tampak nyata. Ini adalah Tamagotchi untuk generasi baru.
Ketika Anda mulai menggenggam perliharaan Anda, maka Anda akan memiliki keinginan untuk melihatnya tunbuh dari bayi menjadi dewasa. Hal ini memerlukan gabungan dari memberi makan, mengasuh dan bermain (melalui koleksi mini game yang sudah terpasang). Sudah jelas, semakin gembira Animin Anda, maka semakin cepat dia berkembang ke dalam tahap kehidupan selanjutnya (yang terdiri dari delapan tahap).
3. Glowing Chemistry
Kami di MSN Tech adalah penggemar berat peralatan kimia, jadi jangan kaget bahwa kami memilih Glowing Chemistry dari Thames & Kosmos. Tapi jika Anda mengharapkan isinya adalah botol labu berbentuk kerucut dan tabung-tabung kecil bahan kimia yang cocok untuk anak-anak maka Anda akan terkejut...
Glowing Chemistry sedikit berbeda dari mainan peralatan kimia biasa, bukannya fokus pada pelajaran kimia yang diajarkan di dalam ruang kelas, mainan ini bertujuan untuk mengajari Anda ilmu di balik cahaya. Ini tentu bukan hal yang mengejutkan, karena jelas tertera di nama mainan ini. Jadi tukar Asam Laktat Anda dengan Luminol dan bersiaplah tercengang saat Anda berkesperimen dengan sinar UV.
4. WowWee MiP Robot
Jika Anda menyukai Johnny 5 maka bersiaplah untuk kembali jatuh cinta dengan MiP Robot dari WowWee...
Memang, MiP bukanlah singkatan yang paling menarik (itu adalah singkatan dari Mobile Inverted Pendulum), yang penting itu artinya dia bisa berjalan mondar-mandir dengan bebas dan menavigasi lingkungannya melalui penggunaan gestur tangan. Mainan yang sangat canggih, dan hal ini dapat terwujud berkat sebuah inovasi yang disebut dengan teknologi GestureSense yang merupakan hasil kerja keras Coordinated Robots Lab di University of California, San Diego (UCSD).
Nama Mobile Inverted Pendulum merujuk kepada dua roda yang membantu MiP Robot menjaga keseimbangannya dan karena itu mainan ini dapat berdiri tegak. MiP dapat dikontrol menggunakan Bluetooth melalui berbagai perangkat pintar, fitur yang sangat berguna juka tangan Anda terlalu lelah... MiP sanggup mengangkat MiP Robot lain menggunakan kedua tangannya. Sebuah prestasi luar biasa untuk mainan yang hanya bertinggi 12 inci (setara 30,5cm) ini!
5. Cupets
Flair juga juga turut memamerkan mainan berteknologi AR (augmented reality) buatannya melalui cube-shaped pets (hewan peliharaan berbentuk kubus) - atau disingkat menjadi Cupets.
Perbedaannya, anak-anak dapat mengumpulkan secara fisik 12 binatang peliharaan berbeda, yang masing-masing berdesain unik. Setelah memindai kode QR, Cupet milik Anda akan 'hidup' dalam perangkat pintar Anda sehingga Anda dapat mengajaknya bermain, merawat hewan peliharaan virtual anda dan membiarkannya berkeliaran di Cupets World.
Aplikasi Cupets saat ini tersedia di iOS dan Android.
6. Nano Quad
Sekali Anda mengedipkan mata, maka mainan terbaik Toy Fair 2014 ini mungkin akan lenyap dari pandangan Anda. Nano Quad meluncur di udara dengan sangat cepat, didukung oleh ukurannya yang sangat mungil (mainan ini pas di telapak tangan Anda). Nano Quad memiliki jangkauan 50m, sehingga mainan ini dapat terbang cukup jauh.
Namun karena ukurannya yang kecil, daya tahan baterai Nano Quad ini juga tak lama. Sekali mengisi baterai selama 30 menit, Nano Quad hanya bisa terbang selama lima menit. Namun karena ini mainan canggih, Anda dapat mengisi ulang baterainya menggunakan USB.
7. TobyRich SmartPlane
Pada London Tony Fair 2014 ternyata banyak dipamerkan mainan yang bisa terbang.
Salah satunya adalah TobyRich SmartPlane. Pesawat mainan ini memiliki fitur yang dinamakan FlightAssist, yang menganalisis pergerakannya saat terbang dan melakukan penyesuaian posisi tanpa Anda harus menggerakkan jari Anda.
Aplikasi yang digunakan untuk menerbangkannya juga tampak sangat keren, karena meniru desain kokpit pesawat dengan pilihan kontrol terbang yang sesuai. Lagi-lagi, TobyRich SmartPlane juga merupakan gadget yang dilengkapi dengan teknologi Bluetooth sehingga membuat aplikasi dan pesawat bisa terintegrasi.
8. Video Head X1
Gadget yang satu ini mungkin tampak seperti helm sepeda biasa, namun helm Video Head buatan re:creation dilengkapi dengan kamera canggih yang mampu membidik gambar dari empat posisi berbeda. Dengan lensa ultra-wide bersudut 60 derajat, Video Head menjadi mainan yang sangat cocok bagi pencinta olahraga ekstrem, karena Anda bisa mengabadikan trik-trik yang Anda lakukan dengan sempurna. Video Head tidak hanya menjadi helm untuk melindungi kepala, namun juga mampu merekam video berdurasi 30 menit.
9. Kurio Phone
Apa sih ini? Smartphone di Toy Fair? Kami tidak pernah menyangka sebuah ponsel akan diluncurkan dalam ajang ini... Smartphone ini mungkin terkesan atau tampak seperti smartphone biasa yang digunakan oleh 'orang dewasa', namun di dalamnya terdapat apa yang dinamakan Kurio Genius Parental Controls, yang memungkinkan orangtua mengunci beberapa fitur tertentu dan membatasi penggunaan. Teknologi ichaper Mobile Chaperone yang dimiliki Kurio Phone juga memungkinkan orangtua untuk memantau penggunaan smartphone anak mereka tanpa perlu terlihat terlalu mengekang.
10. Mainan nirkabel BeeWi
Berawal dari sebuah pabrik mainan sederhana pada 2008, produsen mainan elektronik BeeWi kini menawarkan lebih dari 30 produk.
Di London Toy Fair 2014 para pengunjung dapat melihat sederet mainan elektronik yang meliputi helikopter, robot dan berbagai mobil-mobilan canggih – semuanya menggunakan teknologi nirkabel.
sumber: msn.com
0 Comments