Ad Code

Kakak dan Adik Bertemu Lagi Setelah 15 Tahun Terpisah Karena 'Jodoh' di Aplikasi ini

Tinder ternyata tidak hanya bisa membuat seseorang bertemu belahan jiwannya. Aplikasi k*can online tersebut juga dapat mempertemukan kakak-adik yang sudah belasan tahun terpisah. Pertemuan keduanya berawal setelah Tinder menyatakan kalau keduanya 'jodoh'.



Erik de Vries dan Josephine Egberts, itulah nama kakak dan adik yang dipertemukan kembali oleh Tinder. Keduanya sudah berpisah 15 tahun lamanya setelah orangtua mereka bercerai. Saat itu Erik pindah ke Belgia bersama ayahnya. Sedangkan Josephine tetap tinggal di Belanda bersama sang ibu.

Setelah bercerai, kedua orangtua Erik dan Josephine sama sekali tidak pernah berkomunikasi. Kakak dan adik itu pun menjadi putus hubungan dan tak pernah saling berkirim kabar karena kehilangan kontak satu sama lain.

Hingga kemudian Erik memutuskan untuk kembali ke Belanda dan mengunduh Tinder. Tanpa sengaja dan diketahuinya, tempat tinggalnya juga hanya berjarak beberapa mil dari saudari perempuannya. Sehingga ketika dia mencari 'jodoh', profil Josephine otomatis muncul. 

Saat melihat foto Josephine, Erik pun merasa tertarik. Sama sekali tidak tahu kalau Josephine adalah saudara kandungnya, dia langsung swipe ke kanan yang berarti tertarik dengan profil wanita tersebut. Tidak lama kemudian dia mendapat pemberitahuan dari Tinder kalau mereka ternyata matched. Artinya Josephine juga tertarik dengan Erik. Setelah itu keduanya pun mulai mengobrol online via aplikasi tersebut.

Dalam obrolan awal, Erik dan Josephine belum menyadari kalau mereka bersaudara. Namun tidak lama Erik mulai sadar kalau wanita yang tengah diajaknya ngobrol online ini seperti saudara kandungnya yang sudah lama terpisah darinya.

"Dalam obrolan kami selanjutnya, aku berusaha mendapatkan petunjuk dan mencari tahu apakah memang dia saudara perempuanku. Hal itu sungguh mengejutkanku, sehingga aku sempat tidak menghubunginya selama beberapa hari," kata Erik kepada situs Mic.

Ketika mengobrol via Tinder itu rupanya bukan Erik saja yang menduga kalau Josephine adalah saudara kandungnya. Wanita tersebut juga memiliki pikiran serupa. 

Erik dan Josephine akhirnya tahu kalau mereka adalah kakak dan adik setelah Erik bertanya siapa nama belakang Josephine. Profil di Tinder memang hanya menampilkan nama depan penggunanya saja. Setelah Josephine menyebutkan nama belakangnya, di situlah dugaannya terbukti benar.

Post a Comment

0 Comments